Tugas dan Latihan 1

  1. Ceritakan dengan singkat mula pertama timbulnya masalah ekonomi, dan tunjukkan apa inti masalahnya.
  2. Sebutkan tiga masalah pokok ekonomi menurut ajaran klasik. Menurut pendapat anda, dari ketiga masalah tersebut, manakah yang harus diatasi lebih dahulu?
  3. Apakah yang dimaksud dengan sumber daya produksi atau faktor-faktor produksi? Faktor produksi apa saja yang di Indonesia dapat dianggap cukup — bahkan melimpah — dan mana yang dianggap kurang ?
  4. Apa perbedaan yang terdapat antara tiga masalah pokok menurut ajaran ekonomi modern? Diskusikan dengan teman anda?
  5. Terangkan dengan singkat apa yang dimaksud dengan sistem ekonomi: (1) tradisional, (2) komando, dan (3) pasar! Bagaimana perbedaan cara memecahkan masalah ekonomi antara ketiga sistem tersebut?
  6. Dalam subpokok bahasan mengenai Batasan Ilmu Ekonomi terdapat dua batasan (definisi) ilmu ekonomi. Batasan manakah yang anda anggap lebih tepat? Berikan alasan atas jawaban anda?
  7. Apakah perbedaan antara ilmu ekonomi: (1) makro, (2) mikro, dan (3) deskriptif. Berikan contoh untuk memperjelas jawaban anda!
  8. Terangkan bagaimana kedudukan ilmu ekonomi di antara ilmu-ilmu lainnya. Sebutkan sasaran yang ingin dicapai oleh ilmu ekonomi.
  9. Sebutkan empat pelaku ekonomi yang terdapat di dalam masyarakat dan peranan m,asing-masing.
  10. Terangkan dengan singkat apa yang dimaksud dengan: (1) tindakan ekonomi; (2) prinsip ekonomi; (3) motif ekonomi.
  11. Seorang yang mengambil tindakan untuk membeli kendaraan atau pakaian mewah dapat dikatakan menyimpang dari prinsip ekonomi, namun ada yang berpendapat hal itu tidak menyalahi motif ekonomi. Bagaimana pendapat anda atas tindakan tersebut? Berikan Penjelasan seperlunya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *